Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Galeri Foto GR Yaris AP4, Jawara Kejurnas Sprint Rally Indonesia 2022

F Yosi - Senin, 1 Agustus 2022 | 20:50 WIB
GR Yaris AP4
TAM
GR Yaris AP4

 

Otomotifnet.com - Ber-DNA motorsport GAZOO Racing Toyota GR Yaris milik Ryan Nirwan  dirombak sesuai regulasi AP4.

Yang menarik mobil ini digarap langsung di bengkel Choice Motorsport, Selandia Baru.

Bernaung di tim TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI) dengan GR Yaris AP4, akhirnya meraih hasil terbaik. 

Yaitu juara pertama di kelas bergengsi M1 (Sedan 4WD) di Kejuaraan Nasional (kejurnas) Sprint Rally 2022, yang berlangsung di sirkuit Puslatker TNI AL Bedali Lawang, Malang, Jawa Timur. (21-24/7/22).

Nah.. penasaran dengan GR Yaris yang sudah dirombak sesuai dengan regulasi AP4 ini?

Berikut galeri foto sosok GR Yaris AP4 yang dikemudikan oleh pereli muda asal Kalimantan Timur Ryan Nirwan dan co-driver Adi Indiarto.

 

Merujuk pada regulasi Asia-Pacific 4WD (AP4), berat minimum untuk kategori AP4 adalah 1.230 kilogram.
F Yosi/Otomotifnet
Merujuk pada regulasi Asia-Pacific 4WD (AP4), berat minimum untuk kategori AP4 adalah 1.230 kilogram.

Modifikasi pada GR Yaris dilakukan hampir di semua sektor seperti penggunaan kap mesin dan pintu bagasi berbahan fiberglass, spion 3D printing yang ringan, serta ventilasi pada kap mesin dan atap dengan bobot yang lebih ringan. Sedangkan komponen bodyshell seperti pintu dan atap asli GR Yaris tetap dipertahankan.
F Yosi/Otomotifnet
Modifikasi pada GR Yaris dilakukan hampir di semua sektor seperti penggunaan kap mesin dan pintu bagasi berbahan fiberglass, spion 3D printing yang ringan, serta ventilasi pada kap mesin dan atap dengan bobot yang lebih ringan. Sedangkan komponen bodyshell seperti pintu dan atap asli GR Yaris tetap dipertahankan.

GR Yaris AP4 dilengkapi dengan side fender besar pada ke-4 roda demi mengalirkan udara dengan baik sekaligus memberikan kesan agresif.
F Yosi/Otomotifnet
GR Yaris AP4 dilengkapi dengan side fender besar pada ke-4 roda demi mengalirkan udara dengan baik sekaligus memberikan kesan agresif.

Spoiler atap besar di belakang dan diffuser besar di bawah pun ditambahkan untuk meningkatkan downforce.
F Yosi/Otomotifnet
Spoiler atap besar di belakang dan diffuser besar di bawah pun ditambahkan untuk meningkatkan downforce.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa