Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemesan GR Yaris Bisa Senyum, Unitnya Sudah Mulai Dikirim ke Rumah

F Yosi - Sabtu, 13 November 2021 | 19:50 WIB
Toyota GR Yaris
F Yosi
Toyota GR Yaris

Otomotifnet.com - Calon Pemilik GR Yaris sepertinya sudah mulai senyum-senyum sumringah.

Pasalnya PT Toyota-Astra Motor (TAM) akhirnya melakukan serah terima GR Yaris perdana ke beberapa perwakilan pelanggan di sela-sela pameran GIIAS 2021.

Dengan berlangsungnya penyerahan simbolis ini, maka secara bertahap GR Yaris akan mulai dikirimkan kepada seluruh pelanggan yang terpilih di Indonesia.

“Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh pelanggan terpilih yang telah berkenan untuk bersabar dalam menunggu pengiriman GR Yaris,"

"Mulai hari ini, kami akan mengirimkan GR Yaris secara bertahap kepada pelanggan, mengikuti supply dan alokasi yang telah ditetapkan oleh Toyota Global,” ujar Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.

Salah satu pemilik beruntung GR Yaris asal Surabaya
Istimewa
Salah satu pemilik beruntung GR Yaris asal Surabaya

Sejak periode pemesanan dibuka pada 25 Maret hingga 23 April 2021, GR Yaris memperoleh sambutan luar biasa dari para sports car enthusiasts di Indonesia.

Tercatat ada lebih dari 600 pelanggan yang telah menyampaikan minatnya untuk dapat memiliki GR Yaris.

Hadir dengan jumlah yang terbatas, PT TAM berkoordinasi dengan dealer untuk melakukan pengundian secara virtual yang disaksikan langsung oleh pelanggan serta pihak notaris dan kepolisian yang turut mengesahkan hasil pengundian pada bulan Agustus 2021 lalu.

Sebagai informasi untuk pasar Indonesia, TAM hanya mendapatkan alokasi sebanyak 127 unit.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa