Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rifat Sungkar Juara APRC Indonesia 2022, Tidak Semua Baik-baik Saja, Eh Ada Yang Unik

Toncil - Senin, 26 September 2022 | 14:00 WIB
Rifat Sungkar dengan Mitsubishi Xpander AP4 juara APRC Indonesia 2022 (24-25/9/2022)
toncil/Otomotifnet
Rifat Sungkar dengan Mitsubishi Xpander AP4 juara APRC Indonesia 2022 (24-25/9/2022)

Otomotifnet.com - Rifat Sungkar juara APRC Indonesia 2022 (24-25/9/2022).

Bersama co-driver, Benjamin Searcy seakan tanpa cela menjalani 12 special stage di seputar Danau Toba, Sumut, tempat dilangsungkannya event.

Namun ternyata Mitsubishi Xpander AP4 yang dipakainya tidak sepenuhnya baik-baik saja.

Pengalaman tidak finish saat kejurnas reli seri 1 di lokasi yang sama menjadi acuannya.

Baca Juga: APRC Indonesia, Hari Pertama Diwarnai Berbagai Insiden, Sampai Ada Yang Terperosok

"Mobil aman-aman saja semua saat reli,"

"Di seri 1 kita jadikan pelajaran berharga,"

"Pas APRC ini tetap ada kendala tapi bisa diatasi semua,"

"Sedikit masalah karena sempat pecah ban dan overheat karena switch fan leleh," ungkap pereli andalan Mitsubishi Xpander Rally Team ini.

Sejak awal start, dirinya selalu berada di posisi 2 di setiap SS-nya.

Kalah waktu dari Sean, sampai akhirnya pereli yang menggunakan Citroen C3 R5 itu terkena penalti waktu hingga mengalami masalah water pump.

Sejak itu, praktis Rifat yang memimpin perolehan waktu.

Rifat Sungkar (kanan) bersama Benjamin Searcy juara APRC Indonesia 2022
toncil/Otomotifnet
Rifat Sungkar (kanan) bersama Benjamin Searcy juara APRC Indonesia 2022

Meski demikian, tentu tidak mudah juga bagi Rifat/Searcy untuk terus leading. 

Penantian podium utama setelah 12 tahun vakum dari reli.

Uniknya lagi, saat APRC Indonesia ini, Rifat juga menggunakan nomor 12, dengan event menjalani 12 SS.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa