Otomotifnet.com - Nah loh, dua pelaku begal motor terang-terangan di Medan akhirnya ketangkap.
Kedua pelaku yang masih pelajar dan bahkan umurnya belum cukup bikin KTP ini ditangkap Anggota Satreskrim Polrestabes Medan, Sumatera Utara.
Para pelaku ini melakukan pembegalan di Jalan Gagak Hitam, Medan, beberapa hari lalu.
Kasatreskrim Polrestabes Medan, Kompol T Fathir Mustafa mengatakan, dua pelaku masih berusia 14 dan 15 tahun dengan status sebagai pelajar.
Saat ini keduanya sudah ditahan dan menjalani pemeriksaan.
"Iya benar, sudah kita amankan. (Mereka) ditahan," kata Fathir, saat dikonfirmasi melalui aplikasi percakapan WhatsApp (29/10/2022) siang.
Dari kedua pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa parang dan gir motor yang sudah berkarat dan diikat dengan ikat pinggang.
Fathir mengimbau agar pelaku lainnya untuk menyerahkan diri.
Diberitakan sebelumnya, aksi komplotan pelajar yang meresahkan terjadi di Jalan Gagak Hitam, Medan.
Dari video yang viral di media sosial, mereka berkonvoi dan menggeber kendaraannya pada tengah hari saat lalu lintas padat.
Terlihat di satu titik komplotan ini bertemu dengan pengendara motor.
Terdengar di video itu, sejumlah pelaku membentak dan mengeroyok korban.
Karena kalah jumlah, korban meninggalkan motornya di tengah jalan.
Anggota komplotan itu terlihat mengejar korban. Namun akhirnya pelaku membawa kabur sepeda motor korban.
Para pelaku terlihat tidak memedulikan siapa pun.
Mereka mengeroyok dan membawa kabur motor korbannya secara terang-terangan.
Bahkan mereka merekam aksi yang dilakukan hingga menampakkan wajah para anggotanya dengan jelas.
View this post on Instagram
Baca Juga: Sok Keras, Geng Motor Rampas Motor Korban di Siang Bolong, Disabet Celurit
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR