Otomotifnet.com - Mohon perbandingan antara Honda BR-V E Type MT (Manual Transmission) dengan Xpander Sport MT.
Manakah diantaranya yang paling value for money. Terima kasih sebelumnya!
Agus Badrin - Via eEmail
Wa'alaikumussalam warahmatullahi wabarakaatuh. Hai Mas Agus, salam kenal dari kami ya.
Sebelumnya perlu dingat bahwa masing-masing berada di kelas yang berbeda nih.
Baca Juga: Bengkel Spesialis Peringatkan, Honda BR-V Bekas Mesti Minum Bensin Ini
All New BR-V di segmen SUV, sedangkan Xpander kelasnya adalah MPV.
Ok kita kesampingkan saja soal itu, kita telaah terlebih dulu soal performa, fitur-fitur dan kelebihan masing-masing.
Dimulai dari sisi harga terlebih dulu. Untuk All New BR-V E MT, saat ini dibanderol seharga Rp 295,3 juta on the road DKI Jakarta.
Sedangkan New Xpander Sport MT dilabel Rp 290,05 juta, atau lebih murah Rp 5,28 juta dari BR-V E M/T.
Kemudian dari segi performa, dapur pacu L15ZF yang disematkan pada All New BR-V di atas kertas memiliki tenaga sebesar 121 PS (119,3 dk) di 6.600 rpm dan torsi 145 Nm di 4.600 rpm.
Sedangkan mesin 4A91 milik Xpander hanya mampu memuntahkan tenaga 104 PS (102,5 dk) di 6.000 rpm dan torsi 141 Nm di 4.000 rpm. Jadi tahu dong mana yang lebih bertenaga.
Tak hanya itu, jumlah transmisi All New BR-V E M/T ada 6-speed, sehingga sensasi berkendaranya terasa lebih sporti. Sedangkan Xpander Sport M/T cuma 5-percepatan.
Tapi soal dimensi, Xpander Sport masih lebih besar dibanding ALL New BR-V.
Baca Juga: Mumpung Akhir Tahun, Beli Mobil Mitsubishi Ada Promo November 2022
Ia punya panjang keseluruhan 4.594 mm, lebar 1.750 dan tinggi 1.750 mm.
Sedangkan All New BR-V hanya 4.456 mm x 1.735 x 1.666.
Tentu ini berkaitan dengan keluasan kabin dan kemampuan akomodasinya.
Kemudian soal bantingan suspensi, baik All New BR-V maupun Xpander kami rasakan sama-sama nyaman.
Namun untuk diajak bermanuver ‘berat’, misalnya menikung pada kecepatan yang agak tinggi, All New BR-V lebih stabil.
Sementara soal fitur, antara keduanya bisa dibilang so-so.
Karena ada beberapa fitur yang disematkan pada All New BR-V E MT, namun tidak ada di Xpander Sport MT. Begitu pula sebaliknya.
Contohnya seperti fitur Start/Stop button, di BR-V E MT tersedia, namun di Xpander Sport MT masih pakai kunci kontak biasa.
Baca Juga: All New BR-V Pop Park Hadir di Kota Semarang, Hadirkan Kuliner Nusantara
Tapi pada bangku baris kedua di Xpander Sport ada sandaran tangan, sementara di BR-V E MT tidak ada.
Untuk pengaturan kemudi juga pada Xpander Sport MT sudah tilt dan teleskopik, sedangkan di BR-V E MT cuma tilt saja.
Selebihnya untuk fitur keamanan dan keselamatan hampir sama.
Jadi menurut kami, bisa dibilang kedua sama-sama value for money.
Tinggal sesuaikan saja mana karakter tunggangan yang diinginkan, SUV atau MPV?
Bagi Anda yang juga punya pertanyaan seputar masalah mobil, silahkan kirim pertanyaan ke email konsultasi.r4@gmail.com. Maka akan dijawab di rubrik Konsultasi OTOMOTIF.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR