Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemilik Mobil Diesel 11 Kota Ini Waswas, Dijajal Beli Solar Wajib QR COde

Irsyaad W - Sabtu, 3 Desember 2022 | 07:30 WIB
Subsidi tepat MyPertamina
Tribun
Subsidi tepat MyPertamina

Otomotifnet.com - Pemilik mobil diesel di 11 kota kabupaten berikut ini waswas.

Lantaran 11 kota kabupaten itu dijajal untuk beli Solar wajib pakai QR Code.

Brato Galih Nugroho, Area Manager Communication, Relations & Corporate Social Responbility (CSR) PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah beri penjelasan.

"Pelaksanaan uji coba full journey hanya dilakukan bagi konsumen Biosolar yang menggunakan Kendaraan Roda 4 atau lebih," kata Brasto, (30/11/22).

Diketahui, full journey subsidi tepat merupakan program uji coba kewajiban pembelian Biosolar secara penuh menggunakan kode QR yang didapat melalui www.subsiditepat.mypertamina.id.

Uji coba dilakukan secara serentak di 11 kota/kabupaten di Indonesia mulai 1 Desember 2022.

Apabila konsumen belum mendaftar dan tak memiliki QR Code, maka pembeli akan dibatasi, yakni hanya 40 liter per hari.

Dari laman mypertamina.id, berikut 11 kota/kabupaten uji coba beli Biosolar pakai QR Code:

1. Sumatera Barat - Kota Payakumbuh
2. Banten - Kab Pandeglang
3. Bandung - Kab Ciamis
4. Cirebon - Kab Kuningan
5. Semarang - Kab Jepara
6. Tegal - Kab Cilacap
7. Yogyakarta - Kab Wonogiri
8. Surabaya - Kota Mojokerto
9. Kediri - Kota Kediri
10. Malang - Kab Lumajang
11. Kalimantan Selatan - Kota Banjarmasin.

Baca Juga: Total 45 SPBU di Jateng Terapkan QR Code Buat Beli Solar, Ini Kotanya

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2022/12/01/083100715/daftar-11-kota-kabupaten-uji-coba-beli-biosolar-wajib-qr-code-

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa