Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Faktor Ini Bikin Pamor MotoGP Turun, Mulai Rossi Pensiun Sampai Rivalitas Adem

Ferdian - Sabtu, 24 Desember 2022 | 22:00 WIB
Tak cuma karena Valentino Rossi, ini penyebab lain pamor MotoGP turun
MotoGP.com
Tak cuma karena Valentino Rossi, ini penyebab lain pamor MotoGP turun

Otomotifnet.com - Pensiunnya Valentino Rossi disebut jadi salah satu faktor popularitas MotoGP melorot.

Namun pendapat pamor MotoGP turun karena Valentino Rossi pensiun ini tak sepenuhnya diamini oleh Paul Denning, bos Yamaha Racing di World Superbike.

Menurut Paul Denning, ada banyak hal selain Valentino Rossi yang bikin animo fans untuk menikmati balapan MotoGP menurun.

Mantan bos Suzuki di MotoGP ini membandingkan MotoGP dan WorldSBK sekarang, di mana jarak antara dua kejuaraan ini semakin menipis.

Jadi pada saat MotoGP turun pamor, kejuaraan World Superbike malah berhasil menarik perhatian fans balap.

Pertama adalah soal rivalitas, di mana WorldSBK menyajikan tontonan menarik berkat rivalitas tiga pembalap, Toprak Razgatlioglu, Jonathan Rea dan sang juara Alvaro Bautista.

MotoGP juga punya Fabio Quartararo dan Pecco Bagnaia yang bertarung hingga akhir musim, ditambah juga Aleix Espargaro.

Namun bumbu-bumbu friksi antara para pesaing ini kurang begitu greget di MotoGP, karena pembalapnya terlalu akur.

Sedangkan di WorldSBK, meski pembalapnya akur di podium, di depan media ketiganya saling kritik dan membuat situasi memanas.

"Aku tak kenal Aleix atau Fabio, tapi mereka orang baik. Namun setelah balapan, Fabio sempat meminta maaf ke Aleix dan permintaan maafnya diterima. Mungkin seharusnya mereka bertarung lebih panas untuk menarik perhatian?," kata Denning dilansir dari Motorsport-Total.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa