Otomotifnet.com - Ada beberapa nyala lampu penerangan jalan.
Salah satunya lampu jalan berwarna kuning.
Jika dilihat mata memang remang-remang, tapi di baliknya ada fungsi penting.
Mengenai alasanya dibeberkan Jusri Pulubuhu, Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC).
"Lampu jalan berwarna kuning tidak akan menyilaukan pandangan pengendara," ujarnya.
Alasan pertama penggunaan lampu kuning di jalanan, supaya keberadaan penerangan di suatu tempat tidak menyilaukan pandangan bagi pengguna jalan yang lewat.
Berbeda dengan lampu putih, lampu ini justru lebih menyilaukan.
Meskipun keduanya sama-sama termasuk ke dalam jenis lampu yang terang.
Atas dasar keamanan pengguna jalan, banyak cahaya tiang lampu jalan raya yang dipasang warna kuning.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR