Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Bus Besar di Indonesia Ngabisin Duit Segini, Sasisnya Aja Rp 800 Jutaan

Ferdian - Rabu, 1 Maret 2023 | 15:45 WIB
Armada bus baru PO 27 Trans yang digarap Karoseri Adi Putro.
Instagram @yohansetiawan08
Armada bus baru PO 27 Trans yang digarap Karoseri Adi Putro.

Otomotifnet.com - Bus masih jadi salah satu moda transportasi yang dibutuhkan di Indonesia.

Saat ini, terdapat berbagai model bus yang tersedia, misalnya bus besar yang memang bertujuan untuk mengangkut orang dalam jumlah banyak.

Bus besar punya beberapa model, secara umum ada High Deck (HD) dan Super High Deck (SHD).

Berbeda dengan mobil penumpang, kalau mau membeli bus ada beberapa langkah yang berbeda.

Pertama adalah membeli sasisnya terlebih dahulu, lalu dibawa ke karoseri untuk dibuatkan bodinya.

Untuk sasis bus besar, harganya bervariasi, mulai dari Rp 800 jutaan sampai ada yang mendekati Rp 2 miliar.

Perlu diingat kalau ini baru harga sasisnya saja, belum biaya untuk pembuatan bodi di karoseri.

Sales Executive Karoseri New Armada Jatibaru Gerry Adrian mengatakan untuk bodi bus besar double glass HD, harga untuk bodinya saja sekitar Rp 500 jutaan sedangkan jika mau memakai model SHD, harus menambah biaya sekitar Rp 30 juta sampai Rp 65 jutaan.

Sasis bus Hino RN 285 Automatic Transmission
Dio/GridOto
Sasis bus Hino RN 285 Automatic Transmission

"Rp 500 jutaan itu bodi kosongan, belum termasuk jok, AC, toilet dan smoking room. Namun audio standar karoseri sudah dapat,” ucap Gerry belum lama ini.

Untuk kursinya, Gerry mengatakan tergantung dari model yang diinginkan.

Paling murah, mulai dari Rp 1,5 juta sampai Rp 25 juta.

Kemudian untuk AC bus juga tergantung dari mereknya, harganya pun beragam, mulai dari Rp 125 juta sampai Rp 240 jutaan.

“Sedangkan kalau mau tambah toilet dan smoking room, tambahan biayanya bisa Rp 30 jutaan,” kata Gerry.

Jika dijumlahkan dengan harga sasis, satu unit bus tanpa kursi, AC, toilet dan smoking room, banderol bus HD mulai dari Rp 1,3 miliar dan bus model SHD mulai dari Rp 1,9 miliar.

Jika ditambah dengan bangku dan AC, setidaknya satu unit bus yang lengkap bisa dibanderol mulai Rp 2 miliar.

Belum lagi jika fasilitas di kabinnya semakin canggih, seperti pakai AVOD, tentu akan lebih tinggi lagi harganya.

Baca Juga: Bus DAMRI Buka Lagi Rute Lintas Negara, Berangkat Dari Pontianak

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/18/081200715/berapa-biaya-bikin-satu-bus-besar-di-indonesia

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa