Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Paksa Jalan Kalau Extra Fan Radiator Mobil Bekas Gak Nyala, Risiko Berpotensi Nangis Darah

ARSN - Kamis, 18 Mei 2023 | 09:00 WIB
Kipas radiator atau extra fan
Ryan Fasha/gridoto.com
Kipas radiator atau extra fan

Otomotifnet.com - Yap, kalau tahu extra fan radiator mobil bekas kalian gak nyala jangan dipaksa jalan deh gaes. Risikonya berpotensi bikin nangis darah.

Walau mobil bekas, tapi sistem pendinginan harus selalu prima.

Yap, sistem pendingin ini penting untuk menjaga mesin mobil bekas bekerja pada temperatur optimal.

Panas berlebihan sangat tidak baik bagi mesin mobil dalam waktu yang lama.

Oleh karena itu, peran seperti extra fan atau kipas tambahan sangat dibutuhkan.

Hembusan angin dari depan tidak akan cukup untuk menurunkan suhu air radiator terutama saat kondisi jalan macet.

"Temperatur mesin yang naik harusnya bisa diredam dengan adanya extra fan, buka Dedi Santoso, Kepala Bengkel Honda Kencana Kranji, Bekasi Barat.

"Mobil modern semuanya sudah menggunakan extra fan elektrik," tambahnya.

Baca Juga: Poles Cat Mobil Bekas Sendiri di Rumah Ada Tekniknya, Begini Nih Caranya

Extra fan yang tidak mau hidup bisa dikarenakan beberapa hal.

Paling umum terjadi karena motor kipas terbakar atau sekring putus.

Dampak jika extra fan radiator mati namun mobil masih digunakan jelas overheat.

Ilustrasi indikator suhu mesin yang mengalami overheat
Dok. Otomotif Group
Ilustrasi indikator suhu mesin yang mengalami overheat

Suhu air radiator yang semakin tinggi menyebabkan beberapa komponen bermasalah.

"Paling sering kejadian adalah piston dan liner silinder baret sampai kepala silinder melengkung," bebernya.

Agar tidak terjadi hal demikian, perhatikan selalu indikator suhu mesin.

Jika kenaikan suhu mesin tidak wajar, cek apakah extra fan masih hidup atau mati.

Baca Juga: Enam Pilihan Filter Oli Aftermarket Untuk Mobil Bekas Ini Mulai Rp 25 Ribuan Saja

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223767454/balik-mudik-lebaran-2023-pentingnya-bersihkan-seluruh-kaca-mobil?page=all

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa