Otomotifnet.com - Honda HR-V berubah wujud jadi kerangka saja.
Bodi ludes, kabin dilalap api, ban habis usai terbakar.
HR-V ini terbakar tepatnya di Tol Dalam Kota KM 15+600, Grogol Petamburan, Grogol, Jakarta Barat (3/6/2023) pagi.
Kebakaran itu pertama kali dilaporkan pada pukul 03.40 WIB.
Komandan Regu Damkar Sektor Grogol Petamburan Indra Setiawan menjelaskan, mobil yang dikemudikan korban menabrak truk kontainer sebelum akhirnya terbakar.
"Kalau informasi dari petugas terkait menabrak kontainer, sehingga mengakibatkan mobilnya terbakar," ujar Indra dalam keterangannya.
Ia menyebut, setelah menerima laporkan pihaknya menerjunkan dua unit mobil yakni mobil pompa dan mobil rescue.
"Pengerahan unit sebanyak dua unit dengan delapan personel," imbuhnya.
Petugas kemudian sampai di lokasi kejadian pukul 03.50 dan berupaya memadamkan api yang melalap mobil.
Setelah berjibaku selama sekitar 25 menit, kebakaran akhirnya bisa dipadamkan pada pukul 04.15 WIB.
Indra berujar, petugas juga sempat kesulitan mencari lokasi kejadian lantaran informasi yang didapatkan, insiden itu terjadi di Tol mengarah ke Pluit.
Dia lalu memastikan, tak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut.
"Dalam mobil itu terdapat satu orang pengemudi, dan beliau tidak terluka dan sekarang sudah ditangani oleh pihak terkait," papar Indra.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga: Honda HR-V Kondisi Remuk Dikejar-kejar Warga Emosi, Kelakuan Sopir Seperti Gak Berpendidikan
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR