"Kalau mau ban yang lebih bagus, bisa pilih Bridgestone Ecopia EP 150, harganya Rp 1.140.000 per ban," sambung Johan.
Ban ini terkenal dengan karakternya yang tidak berisik dan punya performa cukup baik di jalan basah maupun kering.
Pilihan ban terakhir, cocok untuk pengguna Mitsubishi Xpander yang punya budget lebih untuk ganti ban.
"Bisa pakai Michelin Pilot Sport 4 atau Michelin Primacy 4ST, harganya Rp 1.650.000 per ban," tutur pria murah senyum tersebut.
Yang penting, sehabis ganti ban baru wajib lakukan balancing ban agar tidak bergetar di kecepatan tinggi.
Harga di atas bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Baca Juga: Waspada Pedagang Mobkas Bohong Soal AC, Unit Dibawa Pulang Malah Abis Banyak Duit
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR