Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Hati-hati Pakai Obat Jamur Kaca, Kaca Mobil Bekas Bisa Jadi Begini

ARSN - Minggu, 2 Juli 2023 | 13:00 WIB
Ilustrasi kaca mobil
Ilustrasi kaca mobil

Otomotifnet.com - Waduh gaes, kaca mobil bekas kalian bisa jadi begini nih kalau gak hati-hati saat pakai obat jamur kaca.

Karena dapat mengurangi daya pandang pengemudi, jamur kaca tentu menjadi musuh bagi kaca mobil bekas.

Nah, sebagian orang memilih obat jamur kaca agar lebih mudah membersihkan kaca mobil bekas dari jamur.

Namun ada risiko yang bisa terjadi jika salah langkah saat mengaplikasikan obat keras ini ke kaca mobil.

"Potensinya bisa bikin kaca mobil seperti berkabut," ujar Pramanandana dari bengkel bodi Auto Look, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Kaca mobil jadi seperti berkabut akibat efek yang dihasilkan dari obat jamur kaca tersebut.

"Obat jamur kaca yang konsentrat itu cukup keras kimianya, harus langsung dibersihkan setelah dioleskan," tutur Dana, sapaannya.

Apabila tidak langsung dibersihkan, maka kaca mobil jadi berkabut seperti tadi akibat obat beroksidasi.

Hal ini disebabkan kandungan obat jamur kaca yang mengandung zat kimia Hydrofluoric alias HF.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa