Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chery Kasih Sinyal, Tak lama Lagi Omoda 5 Bakal Keluar Tipe Baru

Andhika Arthawijaya - Kamis, 13 Juli 2023 | 23:20 WIB
300 unit pertama Chery Omoda 5 dikirim ke konsumen bulan April 2023
Chery
300 unit pertama Chery Omoda 5 dikirim ke konsumen bulan April 2023

Otomotifnet.com – Dalam rilis resmi yang diterima redaksi baru-baru ini, PT Chery Sales Indonesia (CSI) menginformasikan tentang pencapaian positif salah satu produk andalannya yang belum lama diperkenalkan, yakni Omoda 5.

Di pasar global, Omoda 5 sukses meraih angka ekspor total 70.821 unit selama satu semester di tahun 2023.

Pada bulan Juni ini saja, SUV premium futuristik andalan Chery ini berhasil memikat konsumen global hingga terjadi penjualan sebesar 14.047 unit.

Pencapaian tersebut membuat Chery berada di jalur yang tepat untuk mencapai target penjualan ekspor 200.000 unit pada akhir tahun nanti.

Baca Juga: Chery Omoda 5 Tampang Futuristis Gaya Elegan, Pasang Roof Box, Comot Pelek Warna Emas 

“Pencapaian ini adalah bukti bahwa OMODA 5 telah mendapatkan pengakuan dan popularitas di kalangan konsumen di seluruh dunia karena desain eksteriornya yang futuristik dan fashionable, fitur produk yang berteknologi maju, dan standar keselamatan bintang lima yang lengkap,” sebut Shawn Xu, President PT CSI.

Masih kata Shawn Xu, penerimaan yang sangat baik dari pasar global ini juga menggambarkan bagaimana konsumen generasi saat ini semakin memahami pengalaman apa yang ingin mereka dapatkan dari sebuah kendaraan SUV premium.

Disebutkan juga hingga saat ini Omoda 5 telah memasuki pasar di sepuluh negara, dan secara bertahap namun pasti membangun pondasi strategis untuk terus unggul di peta otomotif global.

Namun yang menarik dari rilis tersebut, PT CSI menyebutkan bahwa dalam waktu dekat mereka akan memperkenalkan tipe baru Omoda 5 di Indonesia.

Chery Omoda 5 bakal keluar model EV
Chery
Chery Omoda 5 bakal keluar model EV

Disinyalir model yang dimaksud adalah Omoda 5 EV, yang memang dijadwalkan akan dirilis secara global pada kuartal keempat tahun ini.

Langkah tersebut guna mendorong perkembangan Omoda 5 di jalur globalisasi.

Wahh.. kita tunggu saja ya!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa