Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cuma Tiga Hari, Danamon dan Adira Sunat Bunga Kredit Mobil, Ada Yang 0 Persen

Harryt MR - Jumat, 21 Juli 2023 | 07:00 WIB
Ada 10 merek mobil dan 10 merek motor yang dihadirkan Adira Finance untuk dipinang pengunjung gelaran DXPO 2023
Harryt / Otomotifnet.com
Ada 10 merek mobil dan 10 merek motor yang dihadirkan Adira Finance untuk dipinang pengunjung gelaran DXPO 2023

Otomotifnet.com - Di pameran DXPO (Danamon Expo), ada promo bertajuk KPM Prima Expo, yakni kredit kepemilikan mobil dengan penawaran promo bunga kredit yang disunat jadi cuma 2,67% untuk tenor 2 tahun.

Gelaran DXPO berlangsung selama 3 hari, yakni mulai 20-23 Juli 2023 di Laguna Atrium, Mall Central Park, Jakbar.

Event ini terlaksana berkat kolaborasi Danamon dengan Adira Finance.

“Acara ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam mendukung industri otomotif di Indonesia,” papar Harry Latief, Portfolio Director, PT Adira Dinamika Multi Finance (20/07).

Setidaknya ada 10 merek mobil dan 10 merek motor yang dihadirkan Adira Finance untuk dipinang pengunjung gelaran DXPO 2023.

Selain bunga kredit 2,67% juga disuguhkan cashback RP 1 juta adirapoin khusus nasabah Bank Danamon, serta cashback Rp 500 ribu untuk pembiayaan mobil baru.

Adapun promo pembiayaan sepeda motor, DXPO tebar promo hemat sampai Rp 200 juta untuk bawa pulang motor premium dari brand tertentu.

Lalu ada cashback Rp 300 ribu adirapoin tiap pembelian motor anyar di gelaran DXPO 2023.

“Kami juga sediakan fasilitas approval di tempat (instant approval) di booth Adira Finance selama DXPO, dan kija juga ada test drive mobil baru,” lanjut Harry.

Ia melanjutkan, pihaknya juga menyuguhkan bunga kredit 0 persen khusus pembiayaan mobil merek Honda, Hyundai, dan Toyota.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa