Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viral Pajero Sport Pakai Strobo Ugal-ugalan, Bapak si Sopir Bukan Orang Sembarangan, Polisi Lakukan Ini

Ferdian - Selasa, 8 Agustus 2023 | 15:30 WIB
Rekaman video Mitsubishi Pajero Sport berpelat palsu milik anggota Dewa ugal-ugalan di jalanan kota Makassar pakai strobo
IG/@teropongmakassar
Rekaman video Mitsubishi Pajero Sport berpelat palsu milik anggota Dewa ugal-ugalan di jalanan kota Makassar pakai strobo

"Mungkin sore ini (Senin) kami akan menghadap ke Polrestabes Makassar terkait kendaraan dinas operasional yang digunakan oleh salah satu pimpinan kami," ucapnya.

Namun fakta terbaru, bapak si pengemudi Pajero Sport viral tersebut bukan orang sembarangan.

Bapaknya adalah Wakil Ketua DPRD Sulsel Ni'matullah Erbe.

Pengemudi mobil Pajero Sport bernama Irfan ini merupakan putra kedua dari Ni'matullah Erbe.

Tampang sosok diduga pengemudi mobil Mitsubishi Pajero Sport warna hitam yang ugal-ugalan di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Sulsel, Sabtu (5/8/2023) malam.
INSTAGRAM.COM/@TEROPONGMAKASSAR
Tampang sosok diduga pengemudi mobil Mitsubishi Pajero Sport warna hitam yang ugal-ugalan di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Sulsel, Sabtu (5/8/2023) malam.

Selain berkedudukan sebagai pimpinan Ketua DPRD Sulsel, Ni'matullah Erbe juga merupakan Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel.

Menanggapi anaknya yang ugal-ugalan itu, Ni'matullah Erbe mengungkapkan sang anak telah memenuhi panggilan polisi terkait aksi ugal-ugalan di jalan raya.

"Anak saya juga sudah beri keterangan sudah di BAP mobil ditahan dan dikasi surat tilang. Mungkin besok kita bayar denda tilangnya," kata Ni'matullah kepada awak media di kantor DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumiharjo, Kota Makassar, Sulsel (7/8/2023) malam.

Ni'matullah menyebut, Pajero Sport yang dikemudikan sang putra bukanlah mobil dinas, melainkan mobil operasional.

"Memang mobil itu kan mobil operasional bukan mobil dinas. Mobil dinas saya Alphard. Itu mobil operasional yang diberikan ke pimpinan karena kami di pimpinan itu tidak dapat tunjangan transport jadi dikasih mobil operasional," jelasnya.

Mobil Pajero itu, menurut Ni'matullah, kerap digunakan untuk keperluan pribadi sehari-hari.

Bahkan mobil, tersebut sering digunakan oleh asisten rumah tangganya (ART).

"Kepentingan mungkin mobil dinas dipakai oleh saya. Mungkin (mobil operasional) dipakai anak saya, pembantu lah, ibu mau belanja dan lain-lain. Makanya semua pimpinan dapat fasilitas mobil dinas," ucapnya.

Baca Juga: Pajero Sport Arogan Bikin Ribut Jalanan kota Makassar, Sopir Sadar Kamera, Strobo Langsung Mati

Sumber: https://solo.tribunnews.com/2023/08/08/viral-pajero-ugal-ugalan-di-makassar-si-sopir-ternyata-anak-wakil-ketua-dprd-ini-sosoknya?page=3

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa