Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pahami Jenis-jenis Rangka Motor, Ada Tipe Double Cradle Sampai eSAF

Ferdian - Selasa, 15 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Ini jenis-jenis rangka pada motor, salah satunya eSAF
Dok Otomotif
Ini jenis-jenis rangka pada motor, salah satunya eSAF

Otomotifnet.com - Selain mesin, sasis atau kerangka adalah komponen yang penting pada motor.

Rangka punya peran penting dalam menyumbang handling dan kenyamanan berkendara.

Secara fungsi, rangka jadi komponen utama yang 'menggendong' mesin, lengan ayun, dan suspensi.

Rangka motor pun terdiri dari banyak jenis, menyesuaikan dengan tipe motor dan kapasitas (cc) mesin yang diusungnya.

Mau tahu apa saja jenis rangka motor yang digunakan oleh para produsen motor di dunia?

Simak penjelasannya di bawah ini.

Rangka pressed steel
Istimewa
Rangka pressed steel

Pertama adalah rangka tipe pressed steel.

Rangka motor ini dibentuk dari pelat-pelat baja atau logam, yang kemudian di-press menjadi lempengan-lempengan.

Punya pola backbone, rangka jenis ini diaplikasi pada motor Honda varian Super Cub dan Dream.

Rangka single cradle
Istimewa
Rangka single cradle

Kedua adalah rangka jenis single cradle dan double cradle.

Untuk rangka bak tunggal atau single cradle, terdiri dari dua pipa yang menopang bagian bawah mesin.

Contohnya bisa dilihat pada motor trail dan motor klasik seperti Honda CB450.

Sedang rangka jenis double cradle (dudukan ganda) terdiri dari dua buah pipa penyangga kedua sisi mesin.

Contohnya bisa dilihat pada Yamaha Scorpio dan Bajaj Pulsar 180 atau kalau di matik ada PCX160 atau ADV160.

Rangka backbone (tulang punggung)
Istimewa
Rangka backbone (tulang punggung)

Ketiga, rangka jenis backbone (tulang punggung). Rangka ini terdiri dari pipa utama tempat menggantung mesin.

Beberapa motor produksi massal yang menggunakan jenis rangka ini antara lain Honda CB92 Benly dan Kawasaki Z1000.

Sasis jenis backbone juga bisa ditemui pada motor-motor berkapasitas mesin 150cc seperti Satria F150 dan Suzuki GSX-R150/S150.

Rangka motor model twin spar/delta box
g-craft.com
Rangka motor model twin spar/delta box

Keempat, adalah twinspar, perimeter, atau deltabox (Yamaha).

Rangka jenis ini yang paling lazim diterapkan pada motor sport modern saat ini.

Rangka perimeter diklaim lebih rigid dan menyajikan handling yang mantap.

Di sisi lain, rangka perimeter juga bisa membuat tampilan motor terlihat lebih padat.

Beberapa contoh motor yang menggunakan rangka perimeter adalah Honda CBR150R (Thailand) dan Yamaha R15.

Rangka trellis
Istimewa
Rangka trellis

Selanjutnya, ada rangka motor tipe trellis.

Rangka ini terdiri dari tubular-tubular (pipa) yang dilas menjadi satu, secara menyilang.

Beberapa varian motor yang menggunakan sasis ini adalah Kawasaki Ninja H2 dan Honda CB150R Streetfire.

Rangka monokok
Rangka monokok

Keenam, rangka jenis monokok (monocoque). Rangka monokok biasa diaplikasi pada motor-motor besutan Piaggio (Vespa) dan Kawasaki ZX-14R.

Ciri khas sasis ini, punya bentuk rangka yang utuh dan minim sambungan-sambungan.

Ada lagi rangka tipe eSAF (Enhanced Smart Architecture Frame) yang belakangan ini lagi ramai dibahas.

Kalau dibandingkan rangka pipa biasa rangka eSAF Honda juga punya bobot yang lebih ringan, makanya bobot beberapa motor kini bisa lebih rendah dari generasi sebelumnya.

Menggunakan material besi atau steel, rangka eSAF ini dibuat lewat proses press serta laser welding.

Rangka eSAF ini digunakan pertama kali pada motor Honda Genio yang diluncurkan pada 2019.

 Rangka eSAF (Enhanced Smart Arcitecture Frame) banyak dipakai di motor matic Honda
greatbiker.com
Rangka eSAF (Enhanced Smart Arcitecture Frame) banyak dipakai di motor matic Honda

Itu tadi beberapa rangka yang digunakan pada motor pabrikan massal.

Baca Juga: Posisi Tersembunyi, di Sini Letak Nomor Rangka Honda Vario 160

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa