Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sudahi Nangismu, Rangka eSAF Keropos Tinggal Lapor ke Call Center Ini

Panji Nugraha - Kamis, 31 Agustus 2023 | 22:45 WIB
Sasis eSAF Honda keropos bila hubungi call center yang sudah dibuat oleh AHM
Aant/OTOMOTIF
Sasis eSAF Honda keropos bila hubungi call center yang sudah dibuat oleh AHM

 

Otomotifnet.com - Pemilik line up matic Honda yang menggunakan rangka eSAF (Enhanced Smart Architecture Frame) mengalami keropos, sudahi nangismu sekarang!

Karena PT Astra Honda Motor (AHM) sekarang memberikan layanan pengecekan untuk konsumen yang mengalami rangka keropos ataupun muncul karat.

Bila motor matic Honda Anda mengalami keluhan di atas, silakan hubungi call center 24 jam yang telah dibuat oleh AHM.

Setelah melaporkan keluhan terhadap motornya, pelapor silakan mengunjungi bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) untuk melakukan pengecekan.

Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) siap melakukan perbaikan seputar rangka eSAF
AHM
Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) siap melakukan perbaikan seputar rangka eSAF

Call center ini dibuat setelah pihak AHM bertemu dengan Kementrian Perdagangan, Kementrian Perhubungan dan juga Kementrian Perindustrian terkait keluhan kosumen terhadap rangka eSAF.

AHM juga bekerjasama dengan tim gabungan Kementrian Perhubungan dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk meneliti fenomena tersebut. 

”Kami sangat berhati-hati dalam melakukan penelusuran dan analisa dengan menyelidiki penyebab permasalahan yang dikeluhkan," papar Direktur Marketing AHM Octavianus Dwi Putro.

"Kami kooperatif membantu kementerian melakukan analisa terhadap keluhan konsumen ini. Terima kasih atas kepercayaan kepada AHM dan seluruh jaringan Honda,” tambahnya.

Untuk call center dari AHM mengenai keluhan rangka eSAF keropos atau karatan, bisa mengubungi nomer 1-500-989 yang dapat diakses dari seluruh Indonesia 24 jam.

Pihak AHM juga telah mempersiapkan jaringan bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) untuk membantu dan penanganan maupu perbaikan rangka eSAF.

Baca Juga: Tabloid OTOMOTIF Edisi 16: First Drive Mitsubishi Xforce, Vespa Elettrica dan Bedah Karat Rangka Honda eSAF

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa