Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gara-Gara Ini Penjualan Suzuki di Jatim Moncer, Sundul Jabodetabek

Harryt MR - Senin, 2 Oktober 2023 | 21:30 WIB
New XL7 Hybrid di GIIAS Surabaya 2023 meraup banyak SPK
SIS
New XL7 Hybrid di GIIAS Surabaya 2023 meraup banyak SPK

Otomotifnet.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatat penjualan di Jawa Timur cukup moncer.

Hal ini tentu menyumbang signifikan bagi penjualan Suzuki secara total.

Kedudukan Surabaya dan Jawa Timur mengambil bagian penjualan sebesar 11% terhadap penjualan Suzuki nasional. Kontribusi penjualan Jatim sebesar itu terbilang tinggi.

Yaitu berhasil menyundul di peringkat kedua untuk kota dan provinsi dengan penjualan terbesar setelah Jabodetabek di semester 1 tahun 2023.

Secara segmentasi konsumen Suzuki di Surabaya dan Jawa Timur, didominasi segmen pelaku bisnis, keluarga muda, dan profesional muda.

Segmentasi tersebut mendorong performa penjualan 5 unit Suzuki terlaris di Jawa Timur, yaitu New Carry, All New Ertiga (GX Hybrid AT dan GX Hybrid MT), New XL7 Hybrid (Alpha dan Beta), APV, dan Baleno.

Posisi Jawa Timur sebagai salah satu wilayah dengan pasar terbesar, Suzuki bakal terus berupaya memberikan pelayanan yang memuaskan dan program yang menguntungkan bagi konsumennya.

“Potensi pasar Surabaya dan Jawa Timur secara keseluruhan masih sangat besar. Dalam hal dukungan pada agenda keberlanjutan Indonesia, Surabaya sudah siap” bilang Randy Murdoko, Asst. to Dept. Head 4W Sales PT SIS.

Adapun sepanjang gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2023 penjualan berhasil melebihi target.

Baca Juga: Suzuki S-Presso Kena Recall, Part Penting Buat Belok Diganti, Cuek Tanggung Sendiri

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa