Otomotifnet.com - Jangan salah artikan judul di atas ya, sob! Ini bukan soal toples isi rengginang.
Topless disini maksudnya adalah untuk kedua Jeep Wrangler YJ ini waktu soft top-nya dibuka dan memperlihatkan 'kegagahan' aslinya dari Jeep asli asal Amerika ini.
Wrangler YJ hijau keluaran 1996 adalah milik Ivann Kusuma dan merah (1997) punya Mr. A ini sudah cukup lama berkecimpung dengan dunia Jeep.
Dimulai dari Wrangler Ivann, "Gue baru saja selesai merapikan interiornya jadi full 'Spice' dari yang aslinya abu-abu," jelasnya.
Baca Juga: Jeep Wrangler TJ Tampang Cupu, Buka Kap Mesin Tahunya Suhu, V8 Ngumpet
Mulai dari jok, doortim, dasbor, cover roll cage, soundbar, sun visor, sampai ke setirnya sekarang sudah pakai spice color.
Proses mengumpulkan part interior spice ini memakan waktu sekitar 2 tahun.
"Dapatnya juga gak barengan, yang paling susah justru soft top bahan sail cloth dan half door yang non tinted," ujar Ivann.
Kesabarannya membuahkan hasil, interiornya 'wah' banget!
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR