Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Garasi PO Sahabat Cirebon Mencekam, 5 Unit Bus Dikepung Zat Panas dan Asap Hitam Pekat

Irsyaad W - Kamis, 19 Oktober 2023 | 18:30 WIB
Ada 5 unit bus yang terbakar di garasi PO Sahabat Cirebon saat instalasi kelistrikan
IG/@cirebonbribin
Ada 5 unit bus yang terbakar di garasi PO Sahabat Cirebon saat instalasi kelistrikan

Otomotifnet.com - Garasi bus PO Sahabat di desa Tegalsari, Plered, Cirebon, Jawa Barat mencekam.

Karena ada 5 unit bus dikepung zat panas merah dan asap hitam pekat, (18/10/23).

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Pemadaman, Penyelamatan dan Sarana Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Cirebon, Agis Waisada Ekaprasti jelaskan kronologinya.

Agis yang terjun langsung ke lokasi membeberkan dugaan sementara akibat korsleting arus listrik.

Karena sebelum peristiwa terjadi, sedang ada perbaikan instalasi kabel pada salah satu unit bus.

"Kejadian kebakaran tersebut membuat 5 mobil Bus Sahabat habis terbakar," ucap Agis dilansir dari TribunJabar.id.

"Informasi sementara dari korsleting karena sedang ada perbaikan instalasi pada mobil di bagian tengah," ujarnya.

Setelah terjadi korsleting, kemudian muncul api dan merembet ke bus lain yang ada di bagian kiri dan kanan.

Sementara untuk upaya pemadaman, pihaknya menerjunkan 6 unit mobil damkar dari 5 pos jaga yang ada.

"Tadi ada tumpahan solar juga. Jadi mau tidak mau kita harus mengamankan lebih dahulu. Khawatirnya merembet ke bangunan perkantoran."

"Untuk saat ini pemadaman sudah selesai dilakukan dan petugas masih melakukan pendinginan untuk mencegah api kembali muncul," ucap dia.

Baca Juga: Garasi PO Maju Lancar Diobrak-abrik Si Jago Merah, Satu Armada Bus Jadi Bangkai

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa