Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

AHM Ungkap Skutik Honda Dibekali Teknologi Irit Tapi Bertenaga

Harryt MR - Minggu, 22 Oktober 2023 | 08:30 WIB
Motor matic Honda ini irit bensin dan bertenaga berkat teknologi di mesin.
AHM
Motor matic Honda ini irit bensin dan bertenaga berkat teknologi di mesin.

Otomotifnet.com - PT Astra Honda Motor (AHM) ungkap skutik (skuter matik) Honda dibekali teknologi irit bensin, namun tetap bertenaga.

Hal ini membuka tabir selama ini skutik AHM dikenal hemat Bahan Bakar Minyak (BBM) alias irit bensin. Kok bisa?

Kunciannya enggak terlepas dari teknologi terbaru dari Honda, yaitu eSP+.

Inovasi baru diperkenalkan Honda dengan munculnya teknologi eSP+ pada tahun 2022.

Mengutip situs resmi AHM, eSP+ merupakan pengembangan dari eSP yang membuat skutik Honda jadi lebih irit bahan bakar, mesin lebih halus dan menghasilkan tenaga lebih baik.

eSP+ juga sanggup membuat kerja mesin skutik Honda jadi lebih sempurna.

Penyempurnaan itu terjadi karena perubahan pada komponen internal mesin yang cukup banyak.

Ada dua tujuan utama dalam pengembangan teknologi eSP+, yaitu meningkatkan performa mesin menjadi lebih baik dan mengurangi friksi atau gesekan.

Pengembangan mesin tersebut mulai dari 4 katup, rasio kompresi tinggi, memaksimalkan saluran udara ke ruang bakar, penggunaan hydraulic tensioner, piston oil jet hingga crankshaft yang lebih rigid.

Di ruang filter  pun terdapatrectifire atau penyearah yang berfungsi untuk mengarahkan angin dengan lebih presisi ke ruang bakar, sekaligus mengurangi turbulensi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa