Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kayak iPhone, Chery Tiggo 8 Juga Ada Seri Pro Max, Ini Bedanya

Andhika Arthawijaya - Senin, 23 Oktober 2023 | 21:50 WIB
Chery Tiggo 8 Pro Max
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Chery Tiggo 8 Pro Max

Otomotifnet.com – Selain menjajal Omoda ES (di Indonesia namanya Omoda 5 EV) dan serta Jaecoo J7 di acara Chery International User Summit 2023 (13-20/10/2023) lalu, tester Otomotifnet.com juga turut nyobain rasa berkendara dari Chery Tiggo 8 Pro Max.

Ya enggak salah, nama belakang mobil ini mirip seri tertinggi iPhone, hehehe..

Tentu penamaan tersebut juga menandakan kalau varian ini merupakan kasta paling tinggi dari Chery Tiggo 8 series.

Dan Chery Tiggo 8 Pro Max ini adalah salah satu dari 5 model baru Chery yang bakal dipasarkan tahun depan (2024).

Baca Juga: Enggak Nyangka, Begini Rasa Berkendara Omoda ES Atau Omoda 5 EV

Secara tampilan, untuk bagian fascia Tiggo 8 Pro Max terlihat tak jauh berbeda dari Tiggo 8 Pro yang sudah dijual di Indonesia.

Desain grillnya yang agak oval dengan motif ala permata beraksen krom, tampak masih sama. Termasuk desain lampu depan dan bumper.

Namun yang membedakan adalah logo Chery di bagian tengahnya bisa menyala saat lampu utama dinyalakan. Keren!

Kemudian pada sisi samping tampak ia sudah dilengkapi dengan footstep yang akan melipat dan membuka otomatis saat pintu kita buka.

Chery Tiggo 8 Pro Max saat hendak dijajal awak media di area test track pabri Chery di Wuhu, China
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Chery Tiggo 8 Pro Max saat hendak dijajal awak media di area test track pabri Chery di Wuhu, China

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa