Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Konsultasi OTOMOTIF Tabung Reservoir Grand Livina 1.8 Mendidih

Andhika Arthawijaya - Senin, 30 Oktober 2023 | 22:55 WIB
ILUSTRASI. Nissan Grand Livina 1.8
Dok. OTOMOTIF
ILUSTRASI. Nissan Grand Livina 1.8

Otomotifnet.com - Om mau tanya. Baru perama kali mengalami lampu over heat nyala.

Trus langsung saya matikan mesin dan saya cek, tabung reservoir mendidih.

Sampai rumah saya cek lagi, kenapa selang radiator bawah adem?

Thermostat saya rebus mau membuka dan dingin menutup. Tapi kalau saya pasang thermostat gak mau membuka, padahal slang atas sudah mendidih.

Kondisi radiator sudah saya korok dan fan high muter trus. Terima kasih!

Taufik Tri - Via Email

Baca Juga: Seginilah Modal Yang Dikeluarkan Untuk Ganti Filter Udara Nissan Grand Livina

Hai Mas Taufik. Kami turut prihatin atas kendala yang Anda alami pada Nissan Grand Livina 1.8.

Oke langsung saja nih. Bila memang radiator sudah dikorok atau sudah dibersihkan dari sumbatan kotoran, pastikan juga saluran pendingin yang dari mesin ke radiator atau sebaliknya juga tidak ada endapan kotoran.

Karena walau radiatornya sudah dibersihkan, namun masih terdapat banyak endapan kotoran di saluran pendingin, bisa saja kotoran tersebut terdorong lagi ke radiator, lalu menyumbat lagi saluran pada kisi-kisi radiatornya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa