Otomotifnet.com - Perusahaan Umum (Perum) DAMRI buka lowongan pekerjaan menggiurkan.
Syaratnya minimal lulusan SMA atau SMK dan bagi yang sudah berumur setengah abad (50 tahun) tetap dipersilakan daftar.
Sebab posisi yang dicari yakni loker untuk menjadi Pramudi.
Pendaftaran lowongan kerja Perum DAMRI dibuka hingga 30 November 2023.
Usia maksimal pendaftar yang boleh melamar adalah 50 tahun.
Lowongan kerja ini diperuntukkan bagi yang memiliki pengalaman mengemudikan armada bus serta diutamakan memiliki Sertifikat Kompetensi Skema Mengemudi Angkutan Massal dari BNSP.
Berikut kualifikasi yang dibutuhkan dan cara mendaftar lowongan kerja Perum DAMRI untuk posisi Pramudi sebagaimana dikutip dari laman resminya, (14/11/23).
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal SMA/SMK atau pendidikan setara lainnya;
- Minimal usia 21 tahun dan maksimal usia 50 tahun;
- Memiliki SIM BI Umum dan BII Umum;
- Diutamakan bagi yang memiliki Sertifikat Kompetensi Skema Mengemudi Angkutan Massal dari BNSP;
- Memiliki pengalaman mengemudikan armada bus;
- Memiliki pemahaman mendalam tentang sistem-sistem otomotif, termasuk mesin, sistem pengereman, sistem suspensi, sistem kelistrikan, dan sistem lainnya yang terkait dengan bus; - Siap ditempatkan di wilayah Jabodetabek;
- Memiliki profesionalisme dan integritas dalam bekerja.
Berkas persyaratan:
- CV Terbaru
- Pas Foto ukuran 4x6
- KTP (yang masih berlaku)
- SIM BI Umum atau BII Umum
- Ijazah dan transkrip nilai pendidikan terakhir
- SKCK
- Kartu Keluarga
- Surat Keterangan Domisili
- Surat Pengalaman Kerja/Paklaring
- Surat Keterangan Sehat
- Sertifikat BNSP (jika ada)
Cara mendaftar dapat mengirimkan berkas lamaran ke email rekrutmen@damri.co.id dengan subjek email Nama_Pramudi (Contoh: Agus_Pramudi).
Informasi lebih lanjut silakan KLIK
Baca Juga: Ada Loker Potensi Gaji Gede, Punya SIM B1 Umum Silakan Daftar Nyopir Bus di Kuwait
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | kompas |
KOMENTAR