Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalan Tol Baru di Banten Dibuka Penuh 2 Tahun Lagi, Panjang 83,67 Km

Irsyaad W - Jumat, 1 Desember 2023 | 13:00 WIB
Proyek pembangunan tol Serang-Panimbang
TribunBanten.com/Ardiansyah Fadli
Proyek pembangunan tol Serang-Panimbang

Otomotifnet.com - Provinsi Banten tengah dibangun jalan tol baru dengan panjang 83,67 Km.

Namun baru akan dibuka penuh 2 tahun lagi.

Jalan tol baru itu yakni menghubungkan Serang-Panimbang.

Direktur Utama PT Wijaya Karya (Persero) Tbk, Agung Budi Waskito menjelaskan, tol Serang-Panimbang dibagi 3 seksi.

Sejauh ini Seksi 1 Serang-Rangkasbitung yang sudah beroperasi hampir sekitar 2 tahun.

"Kemudian yang Seksi 2 dan 3 yang saat ini sedang konstruksi, rencananya tahun 2025 baru selesai dan mulai beroperasi," ujar Agung dalam Public Expose Live 2023 secara virtual, (27/11/23) dilansir dari Kompas.com.

Mengutip laman Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), porsi pembangunan 3 seksi Tol Serang-Panimbang terbagi menjadi dua.

Seksi 1 Serang-Rangkasbitung dan Seksi 2 Rangkasbitung-Cileles menjadi porsi Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Wijaya Karya Serang Panimbang.

Tol Serang-Panimbang Seksi 1 ruas Serang-Rangkasbitung sudah beroperasi
Kompas.com/Acep Nazmudin
Tol Serang-Panimbang Seksi 1 ruas Serang-Rangkasbitung sudah beroperasi

Sementara Seksi 3 Cileles-Panimbang porsi pemerintah.

Pada awal Agustus 2023 lalu, progres konstruksi Seksi 2 telah mencapai 52,45 persen.
Sedangkan Seksi 3 mencapai 13,84 persen.

Sebelumnya, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga, Hedy Rahadian pernah mengatakan, proyek Tol Serang-Panimbang masih kekurangan anggaran sekitar Rp 5 triliun.

"Jadi kita lagi cari pinjaman lewat pembiayaan loan atau pembiayaan dalam negeri," tuturnya usai Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi V DPR RI, Jakarta, (6/9/23) lalu.

Baca Juga: Mengejutkan, Warga Kegusur Tol Serang-Panimbang Diminta Kembalikan UGR Rp 4,6 Miliar

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa