Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Gelar Festival Service Jabodetabek, Biaya Servisnya Cuma Segini

Andhika Arthawijaya - Kamis, 4 Januari 2024 | 22:50 WIB
Ilustrasi perawatan kendaraan Suzuki di bengkel resmi
Suzuki
Ilustrasi perawatan kendaraan Suzuki di bengkel resmi

Otomotifnet.com – Ssstt.. Ada kabar gembira nih buat pemilik mobil Suzuki.

Mulai dari tanggal 2 hingga 31 Januari 2024 ini, Suzuki gelar Festival Service Jabodetabek nih.

Acara ini diselenggarakan serentak bekerja sama dengan diler resmi Suzuki yang ada di wilayah Jabodetabek.

Tujuannya untuk memberikan kemudahan servis bagi setiap konsumen yang memiliki unit Ertiga, All New Swift, APV, Splash, dan Wagon R.

Baca Juga: Suzuki Ertiga Misterius Bikin Warga Susah Jualan, Dibiarin Ngejogrok Seharian

Pada festival ini, Suzuki menawarkan paket bundling ganti oli mesin dengan harga yang sangat terjangkau mulai dari Rp 400 ribu per unit.

Menurut Hariadi, Asst. to Service Department Head PT SIS, program festival ini merupakan bentuk kepedulian Suzuki terhadap performa kendaraan yang dimiliki oleh pelanggan setia Suzuki.

“Setelah melewati masa libur panjang, kami menghimbau seluruh konsumen untuk melakukan pemeriksaan kendaraan agar performa tetap terjaga dan siap digunakan sebagai penunjang mobilitas sehari-hari,” sarannya.

Masih kata Hariadi, Suzuki mengadakan Festival Service Jabodetabek ini lantaran melihat banyaknya permintaan kebutuhan servis kendaraan.

“Pada program ini kami memberikan berbagai promo menarik dan menguntungkan untuk beberapa jenis mobil Suzuki.”

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa