Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Suara Speaker di Mobil Bekas Kalian Sember? Inilah Penyebabnya

ARSN - Jumat, 5 Januari 2024 | 10:00 WIB
Inilah penyebab suara speaker di mobil bekas kalian bisa sember atau pecah (foto ilustrasi)
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Inilah penyebab suara speaker di mobil bekas kalian bisa sember atau pecah (foto ilustrasi)

Otomotifnet.com - Suara speaker di mobil bekas kesayangan kalian tiba-tiba jadi sember atau pecah?

Bisa jadi inilah penyebabnya gaes, kenapa speaker mobil kalian bisa sember.

Kata pakar audio mobil, suara speaker mobil sember disebabkan dari beberapa hal.

Salah satu ciri suara speaker mobil sember adalah terdengar bunyi 'prek prek prek' ketika bass berdentum.

Bisa jadi spons atau membran speaker di mobil kalian sudah jebol.

"Suara bass yang jadi sember bisa jadi karena membran atau cone speaker pecah," ujar Hans dari gerai audio Citra Baru Audio, Mal Blok M, Jakarta Selatan.

letak cone speaker ini ada dalam speaker dan teksturnya seperti kertas.

"Penyebab pecah bisa karena umur atau pemakaian yang salah," ujar Sugihendi, instalatur audio Sugihendi Audio Jadul, Jakarta Utara.

Biasanya, penyebab cone speaker pecah ini karena overpower atau malah underpower.

Ilustrasi. Speaker mobil pecah atau sember bisa karena cone speaker jebol.
Ilustrasi. Speaker mobil pecah atau sember bisa karena cone speaker jebol.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa