Otomotifnet.com – Belum lama ini kami mendapatkan foto-foto penampakan mobil listrik Neta L yang sedang diperkenalkan di Cina.
Secara bentuk, mobil listrik dari Neta ini berbentuk medium SUV dengan bodi bongsor.
Dari sumber yang terpercaya, Neta L disebut punya ukuran lebih besar dari Neta X yang tahun ini direncanakan hadir di Indonesia.
Neta L juga disebut punya ukuran yang lebih besar dari BYD Atto3.
Belum ada informasi detil mengenai Dimensi Neta L, namun beberapa situs berita di Cina mengungkap dimensi wheelbase-nya yakni 2,98 meter, dengan lebar 1,98 mm.
Di Cina, Neta L diperkirakan akan bersaing langsung dengan BYD Song Plus dan Tesla Model Y.
Neta L disebut menawarkan konsep berkendara nyaman dan rilek buat penumpangnya.
Walaupun bongsor, SUV medium ini hanya punya kapasitas 5 penumpang saja.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR