Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sedikit yang Tahu, Pengemudi Emosian Jadi Penyumbang Besar Kecelakaan Lalu Lintas

Ferdian - Jumat, 26 Januari 2024 | 21:30 WIB
Ilustrasi kecelakaan mobil di Jalan Tol
Tribunjatim.com
Ilustrasi kecelakaan mobil di Jalan Tol

Otomotifnet.com - Manusia alias pengendara, kendaraan, serta lingkungan jadi faktor utama penyebab kecelakaan lalu lintas.

Namun faktor-faktor ini masih bisa dikembangakan dan dievaluasi lebih jauh.

Terkait faktor manusia atau pengendara, segi emosional dan mental diklaim punya peran paling besar.

Karena pengendara dengan emosi tidak stabil diklaim punya potensi tinggi untuk menyebabkan kecelakaan.

Riyan Zulfani, Psikolog dan Penguji SIM Polda Metro Jaya menjelaskan, setidaknya 60 persen kecelakaan yang terjadi akibat faktor pengendara umumnya dipicu oleh ketidakstabilan emosi.

“Seringnya (kecelakaan) itu karena segi emosional, bukan karena skill berkendara,” ucapnya dilansir dari Kompas.com (22/1/2024).

Ia menambahkan, faktor emosi yang dimaksud biasanya melingkupi banyak hal, seperti amarah berlebihan serta tidak stabil.

Kondisi ini dianggap bisa picu kelalaian dan sangat membahayakan pengguna jalan lainnya.

“Karena kalau posisinya menyetir saat sedang emosi atau mudah terpancing emosi, efeknya itu berkendara jadi ceroboh. Teori defensive driving atau semacamnya hilang (dilupakan) begitu saja,” katanya.

Riyan mewanti-wanti semua pengendara untuk selalu mengingat sebab dan akibat.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa