Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penampakan Suzuki Jimny 5 Pintu Dengan Warna Keren, Bakal Nongol di IIMS 2024?

Andhika Arthawijaya - Selasa, 13 Februari 2024 | 17:54 WIB
Mobil yang diduga Suzuki Jimny 5 pintu, dengan warna merah yang keren. Kedapatan berada di kawasan Kemayoran, Jakpus
IG @gabrieldhika
Mobil yang diduga Suzuki Jimny 5 pintu, dengan warna merah yang keren. Kedapatan berada di kawasan Kemayoran, Jakpus

Otomotifnet.com – Kabar bakal diperkenalkan Suzuki Jimny 5 Pintu di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang akan dilaksanakan pada 15–25 Februari ini, semakin menguat.

Apalagi baru-baru ini beredar di media social foto spy shoot penampakan Suzuki Jimny 5 pintu dalam beberapa kondisi.

Salah satunya seperti diposting oleh akun Instagram @gabrieldhika yang memperlihatkan sebuah Jimny 5 pintu warna merah yang kepergok berada di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Dalam postingannya tersebut akun @gabrieldhika menulis cuitannya “Jimny panjang baru yang mau masuk indo nih yak? ketemu nih di kemayoran kayanya mau dipajang di IIMS.”

Baca Juga: Monggo Bos-bos, Harga Suzuki Jimny 5 Pintu Tepergok Gak Sampai Rp 500 Juta

Postingan akun bernama @gabrieldhika yang menemukan sebuah  Suzuki Jimny 5 pintu di kawasan Kemayoran
IG @grabrieldhika
Postingan akun bernama @gabrieldhika yang menemukan sebuah Suzuki Jimny 5 pintu di kawasan Kemayoran

Memang melihat dari warna merah yang disematkan, sepertinya belum pernah ada di Jimny 3 pintu yang sudah lebih dulu dijual di Indonesia. Menurut kami keren warna merahnya.

Tak hanya akun @gabrieldhika, akun bernama @yudharachmadi juga turut memposting sebuah unit Jimny 5 Pintu warna hijau muda terang atau mirip hijau stabilo.

Di postingannya tersebut @yudharachmadi lontarkan cuitan “Confirmed bakal masuk ya ini? Baru lepas si Ujang tahun lalu, apa ini saatnya ganti yang 5 pintu atau yang 3 pintu ya xixixi..”

Bahkan di akun bernama @patrikelang menunjukkan sebuah foto Suzuki Jimny 5 pintu yang lagi dibuka sarung penutupnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa