Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Creta Alpha Resmi Mengaspal, Warna Body Jadi Ciri Khas

Rendy Surya - Jumat, 16 Februari 2024 | 08:30 WIB
Hyundai Creta Alpha diluncurkan di IIMS 2024
Rendy/Otomotifnet
Hyundai Creta Alpha diluncurkan di IIMS 2024

Otomotifnet.comHyundai Creta Alpha diluncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Hyundai Creta Alpha ditawarkan dalam 3 pilihan warna bodi, Optic White Matte, Magnetic Silver Matte, dan Midnight Black Matte.

Hyundai Creta Alpha yang mengambil basis model dari varian Prime IVT dibanderol  harga Rp 421,8 juta (on the road Jakarta).

Harga Creta Alpha terpaut Rp 5 juta lebih mahal dari varian Prime IVT yang dijual Rp 416,8 juta.

Interior Hyundai Creta Alpha
Rendy/Otomotifnet
Interior Hyundai Creta Alpha

Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia saat peluncuran Creta Alpha di IIMS 2024 mengatakan, “Creta Alpha, menawarkan pilihan warna matte yang tentunya dilengkapi desain modern dan fitur-fitur canggih untuk memberikan pengalaman berkendara penuh gaya,"

"Peluncuran CRETA Alpha ini sekaligus mencerminkan semangat dan antusiasme kami dalam memasuki 2024 dengan lebih banyak penawaran terbaik bagi konsumen" tambahnya.

Setiap pilihan warna punya tampilan luar kendaraan yang seragam, jadi seluruh elemen eksterior mulai dari atap, roof rail, door handle, skid plate, c-pillar garnish, hingga body kit bagian depan, samping, dan belakang, mengusung konsep monokrom.

Interior Hyundai Creta Alpha
Rendy/Otomotifnet
Interior Hyundai Creta Alpha

Di bagian interior, headlining atau plafonnya menggunakan warna hitam.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa