Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Civic VTIS Digebuki Massa di Pangandaran, Stiker di Kaca Bikin Salfok

Irsyaad W - Rabu, 17 April 2024 | 15:30 WIB
Aksi massa merusak Honda Civic VTIS berstiker 'Preman Pensiun' di Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat
Kolase YouTube Tribun
Aksi massa merusak Honda Civic VTIS berstiker 'Preman Pensiun' di Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat

Otomotifnet.com - Sebuah Honda Civic VTIS digebuki massa beringas di objek wisata Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat.

Terjadi sekitar pukul 23:00 WIB, (14/4/24) lalu.

Namun stiker di kaca belakang Civic VTIS tersebut bikin salah fokus (salfok).

Sebab bertuliskan 'Preman Pensiun' yang tak lain program sinetron di salah satu stasiun TV swasta.

Video pengerusakan itu viral di media sosial.

Belakangan diketahui, pengemudi Civic VTIS tersebut bernama Riki asal Majalaya, Bandung, Jabar.

Ia diamuk massa karena mabuk sambil bawa kapak saat temannya terlibat cekcok dengan wisatawan lain.

Dalam lingkaran merah stiker 'Preman Pensiun' yang terpasang di kaca belakang Honda Civic VTIS diamuk massa di Pangandaran
TribunJabar Video
Dalam lingkaran merah stiker 'Preman Pensiun' yang terpasang di kaca belakang Honda Civic VTIS diamuk massa di Pangandaran

Kapolsek Pangandaran, Kompol Usep Sopiyan menjelaskan duduk perkara pengerusakan Civic VTIS tersebut berawal dari cekcok.

Pengemudi Civic VTIS berstiker 'Preman Pensiun' bernama Riki melihat kawannya ribut dengan wisatawan yang menggunakan ATV rental.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa