Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gak Menyangka, Secarik Kertas Ini Picu Penembakan Tukang Parkir Hotel Braga Purwokerto

Irsyaad W - Selasa, 30 April 2024 | 10:00 WIB
Rekaman CCTV detik-detik penambakan ke tukang parkir Hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah
Dok. Hotel Braga
Rekaman CCTV detik-detik penambakan ke tukang parkir Hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah

Otomotifnet.com - Terungkap penyebab penembakan tukang parkir hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah.

Enggak menyangka, ternyata pemicunya hal sepele.

Diketahui, korban penembakan yakni bernama Fajar Subekti (38) dan pelakuknya bernama Anang Yusup Riyanto (31).

Anang nekat menembak dada kanan dan kiri Fajar menggunakan revolver rakitan karena karcis parkir.

Kapolda Jateng, Irjen Ahmad Luthfi menjelaskan, pelaku tidak terima lantaran disuruh menunggu saat akan keluar portal parkir.

"Pelaku emosi karena diminta menunggu, karena enggak bisa nunjukin karcis (parkir)," kata Luthfi saat konferensi pers di Mapolresta Banyumas, (29/4/24).

Pelaku saat itu naik Honda Jazz bersama teman-temannya.

Pelaku duduk di bangku tengah bersama teman wanitanya.

Dalam lingkaran merah Anang Yusup Riyanto, pelaku penembakan tukang parkir hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah hingga tewas
Kompas.com/Fadlan Mukhtar Zain
Dalam lingkaran merah Anang Yusup Riyanto, pelaku penembakan tukang parkir hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah hingga tewas

Sedangkan dua teman prianya duduk di depan.

Saat akan keluar, korban menanyakan kartu parkir dan menyampaikan tagihannya sebesar Rp 15.000.

Namun sopir hanya membayar Rp 7.000. Sopir juga tidak bisa menunjukkan kartu parkir.

Korban yang seorang juru parkir lantas meminta menunggu dan portal tidak dapat dibuka.

"Karena tidak terima disuruh menunggu, pelaku keluar dari mobil sambil mengeluarkan senjata api dan menembakkan sebanyak dua kali ke arah korban," ujar Luthfi.

Diberitakan sebelumnya, seorang juru parkir Hotel Braga, Purwokerto, Fajar Subekti (38), tewas ditembak, (27/4/24) dini hari sekitar pukul 03:45 WIB.

Pelaku ditangkap 4 jam setelah kejadian di sebuah penginapan di Purwokerto.

Pelaku berasal dari Cileunyi, Kota Bandung, Jawa Barat, namun kini tinggal di wilayah Banyumas.

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi saat konferensi pers penembakan tukang parkir hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah di Mapolresta Banyumas, (29/4/24)
Kompas.com/Fadlan Mukhtar Zain
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi saat konferensi pers penembakan tukang parkir hotel Braga Purwokerto Jawa Tengah di Mapolresta Banyumas, (29/4/24)

Baca Juga: Dada Kanan Kiri Tukang Parkir Hotel Braga Purwokerto Ditembak Peluru Kaliber 9 mm, Ini Identitas Pelaku

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa