Kerusakan komponen ini biasanya pecah karena pemakaian. Dampaknya timbul bunyi-bunyi seperti gluduk-gluduk atau kayak besi beradu.
2. Mass Airflow Sensors (MAF)
Mass Airflow Sensors (MAF) merupakan salah satu komponen mesin yang harus mendapatkan perhatian ekstra, MAF berfungsi untuk untuk mengukur jumlah dan kepadatan udara yang masuk ke dalam mesin Vios.
Jika sampai bermasalah, MAF sensor akan menimbulkan gejala seperti indikator lampu check engine akan menyala, mesin tersendat, putaran idle kasar atau putaran mesin dapat tiba-tiba berubah.
Solusinya ada dua, pertama dengan membersihkan MAF, tapi jika rusak, terpaksa Anda harus mengganti MAF dengan yang baru.
3. Sensor Oksigen
Indikasi sensor oksigen yang bermasalah ditandai dengan lampu indikator check engine menyala, putaran mesin tersendat dan mesin mudah mati.
Sensor oksigen (oxygen sensor) merupakan sensor yang berfungsi untuk memantau emisi gas buang dan pembakaran di mesin dengan menghitung jumlah oksigen pada gas buang.
Penyebabnya bervariasi, mulai dari penggunaan bahan bakar tidak sesuai dengan spesifikasi mesin, penggunaan aditif bahan bakar secara berlebihan hingga kabel sensor yang rusak akibat usia.
Jika sensor oksigen bermasalah, tidak bisa diperbaiki, Anda harus mengganti sensor oksigen dengan yang baru.
Nah, itulah bagian yang wajib dicek saat beli mobil bekas Toyota Vios dilansir dari Otoseken.id.
Baca Juga: Harus Tahu, Segini Biaya Ganti Karet Pelipit Pintu Toyota Avanza
Posted : Senin, 4 November 2024 | 16:15 WIB| Last updated : Senin, 4 November 2024 | 16:15 WIB
Editor | : | optimization |
KOMENTAR