Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sopir Porsche Cayman Tertancap Ekor Truk Berstatus Mahasiswa, Pemilik Asli Misterius

Irsyaad W - Jumat, 21 Juni 2024 | 14:00 WIB
Porsche Cayman tabrak truk hingga tertancap di dekat GT Kuningan 2 pada Rabu (19/6) pukul 01.40 WIB
Polda Metro Jaya
Porsche Cayman tabrak truk hingga tertancap di dekat GT Kuningan 2 pada Rabu (19/6) pukul 01.40 WIB

Otomotifnet.com - Ada hal misterius di balik kecelakaan Porsche Cayman tabrak dan tertancap di ekor truk tronton.

Pengemudi inisial TP (31) yang dinyatakan meninggal dunia masih berstatus mahasiswa.

Namun, ketika ditelusuri pemilik asli Porsche Cayman nopol B 2031 PBV tersebut memunculkan misteri.

Karena dari laman Samsat Jakarta, data nama pemilik dan alamatnya disamarkan menggunakan huruf X.

Hanya tertera mereka Porsche Cayman 2.9 AT, warna abu-abu metalik dengan bahan bakar bensi 2893 cc.

Nilai jual mobil Porsche ini seharga Rp 890.000.000.

Sedangkan statusnya tertera nopol sudah dijual.

Data kendaraan dan pajak kendaraan Porsche Cayman B 2031 PBV
samsat-pkb2.jakarta.go.id
Data kendaraan dan pajak kendaraan Porsche Cayman B 2031 PBV

Pemilik Mobil Porsche yang tabrak pantat truk di jakarta, pengemudinya masih berstatus mahasiswa (samsat Jakarta).

Tahun pembuatan mobil Porsche yang kecelakaan ini adalah 2011.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa