Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Luncurkan All New Triton di GIIAS 2024, Ini Spek dan Harganya

Andhika Arthawijaya - Rabu, 17 Juli 2024 | 21:27 WIB
Mitsubishi All New Triton 2024
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Mitsubishi All New Triton 2024

Otomotifnet.com – Akhirnya yang dinanti-nantikan penggemar double cabin Mitsubishi hadir juga di Tanah Air.

Yup, hari ini (17/7/2024) PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) meluncurkan All New Triton di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE-BSD City, Tangsel.

Disebut All-New, lantaran Triton terbaru ini memang mengalami perubahan hampir di semua sektor.

Sebagai model baru, Mitsubishi All New Triton mengusung new design, platform, mesin, performance, dan fitur-fitur pendukung yang mumpuni, yang siap bertarung di medan yang berat sekalipun.

Sekadar info, sebenarnya All-New Triton ini sudah dirilis di luaran sana sejak tahun kemarin (2023).

Baca Juga: Cari Mobil Baru, Pilih Xforce, Creta atau WR-V Lagi Ada Diskon Nih

“Ya, karena gue sudah pakai mobil ini untuk balap di 2023 kemarin. Dibilang All-New karena hampir semua sektor diperbarui, mulai dari desain eksterior, interior, mesin, suspensi, bahkan chasisnya,” beber Rifat Sungkar, brand ambassador Mitsubishi Indonesia yang turut menemani puluhan awak media saat melakukan tour di booth Mitsubishi (17/7/2024).

“Kami sangat berkomitmen untuk mendukung berbagai perjalanan pelanggan kami dengan produk, layanan, dan pengalaman kami. Selama 54 tahun terakhir, fondasi kuat kami dalam bisnis kendaraan komersial telah memungkinkan kami memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pembangunan dan perekonomian Indonesia,” ungkap Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI.

Oke kembali lagi ke Triton, model D-cab Mitsubishi ini termasuk salah satu produk legendaris yang telah teruji keandalannya dalam mendukung aktivitas bisnis, maupun petualangan penggunanya.

Kiprahnya di dunia sudah memasuki usia 45 tahun secara global, dan 22 tahun di Indonesia.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa