Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chery Omoda E5 Jadi Official Safety Car Partner di Jakarta Color Run Festival 2024

Andhika Arthawijaya - Senin, 22 Juli 2024 | 06:30 WIB
Chey Omoda E5 jadi Safet Car di acara Jakarta Color Run Festival 2024
Chey
Chey Omoda E5 jadi Safet Car di acara Jakarta Color Run Festival 2024

Otomotifnet.comPT Chery sales Indonesia (CSI) tunjukkan dukungannya terhadap pentingnya pentingnya menjaga kesehatan dan lingkungan.

Yaitu dengan ikut serta ajang Jakarta Color Run Festival 2024, dimana Chery Omoda E5 jadi Official Safety Car Partner.

Jakarta Color Run Festival 2024 merupakan lomba lari sejauh 5 kilometer yang digelar pada Minggu (21/7/2024).

Startnya mengambil tempat di Ecopark Ancol, Jakarta Utara, dimana pesertanya akan dihujani bubuk berwarna-warni setiap kali mencapai tanda titik kilometer. Makanya dinamakan Jakarta Color Run Festival.

"Kami sangat antusias dapat mendukung Jakarta Color Run Festival 2024 di Ancol, ajang ini sejalan dengan nilai-nilai dukungan kami terhadap gaya hidup (lifestyle), seperti olahraga, kesehatan, dan kepedulian terhadap lingkungan.”

“Kami percaya bahwa olahraga dan otomotif memiliki banyak kesamaan, yaitu semangat untuk terus berinovasi, berprestasi, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department CSI.

Baca Juga: Luna Maya Tambah Koleksi Mobil Chery, Boyong Omoda E5 ke Garasi Rumah 

Ajang ini kata Rifkie juga membuktikan cara Chery mendukung semangat Olimpiade Paris 2024, yang banyak menginspirasi masyarakat dunia untuk berolahraga dan bergaya hidup sehat.

Oiya Omoda E5 yang punya desain futuristik dan berteknologi canggih terlihat eye catching di acara ini.

Dengan bertindak sebagai Safety Car resmi, Omoda E5 tidak hanya memastikan keselamatan peserta, tetapi juga menjadi simbol komitmen Chery terhadap mobilitas berkelanjutan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa