Nah, yang sering ia temui di lapangan, ketika pulley ini rusak, tak sedikit mekanik atau pemilik mobil menggantinya dengan part imitasi yang tidak ada rubber damper tersebut. Dengan alasan bentuknya sama, namun harganya lebih murah.
“Rata-rata pulley ‘abal-abal’ ini tidak ada karet peredamnya. Dampaknya akan membuat umur pakai fan belt dan magnetic clutch pada kompresor AC jadi lebih pendek.”
“Karena entakan yang terjadi tidak dapat diredam dengan baik oleh pulley crankshaft-nya,” pungkas pria yang bisa diajak konsultasi di nomor 0817-402-234 ini.
Tuh sob, jadi jangan asal cari part murah ya. Sebaiknya pilih komponen yang speknya sesuai dengan standar pabrikan, agar kinerja mesin mobil kesayangan jadi lebih awet.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR