Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biar Makin Paham, Ini Ragam Varian dan Warna Honda PCX 160 Terbaru!

Rangga Kosala - Jumat, 6 Desember 2024 | 15:20 WIB
New Honda PCX 160 hadir dalam 3 tipe dan beragam pilihan warna
Aant/Otomotif
New Honda PCX 160 hadir dalam 3 tipe dan beragam pilihan warna

Masing-masing tipe New Honda PCX ditawarkan dengan beragam pilihan warna.

Tipe CBS sebagai varian paling terjangkau hadir dengan 4 pilihan warna, Exceptional Black, Exceptional White, Exceptional Matte Silver, dan Exceptional Red.

Selain itu pelek dan cover CVT berwarna hitam dengan logo emblem PCX160 berwarna silver.

Tipe ABS hadir dengan pilihan warna Phenomenal Matte Black, Phenomenal White, Phenomenal Matte Silver, dan Phenomenal Matte Red.

New Honda PCX 160 tipe ABS sebagai model menengah hadir dalam 4 pilihan warna
Rangga/Otomotif
New Honda PCX 160 tipe ABS sebagai model menengah hadir dalam 4 pilihan warna

Dengan warna Burnt Titanium pada pelek, kelir silver di cover CVT dan logo emblem PCX160 berwarna Gold.

Tipe RoadSync sebagai varian termahal hadir dalam 2 warna, RoadSync Matte Black dan RoadSync Glossy Red.

Sementara itu pelek dan emblemnya berwarna Burnt Titanium, serta CVT berwarna silver.

Untuk mesin yang digunakan, New Honda PCX 160 masih mengendong mesin eSP+ dari model sebelumnya.

Dapur pacu 1 silinder 157 cc SOHC 4 katup 156,9 cc dengan tenaga maksimum 11,8 kW (15,8 dk) @8.500 rpm dengan torsi 14,7 Nm @6.500 rpm.

New Honda PCX 160 CBS dijual seharga Rp 33.750.000, tipe ABS Rp 37.350.000 dan tipe RoadSync Rp 40.350.000. Semua harga OTR DKI Jakarta.

Baca Juga: Ini Dia Honda PCX 2025, Banyak Perubahannya! Siap Tantang NMAX Turbo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa