Honda CB 100 (Jakarta), Cafe Racer Modern

billy - Sabtu, 27 Juli 2013 | 10:28 WIB

(billy - )


Dari warnanya Honda CB100 ini seolah mengubah tren warna motor-motor cafe racer. Biasanya model motor seperti ini identik dengan warna-warna teduh bahkan gelap.

Tetapi, Bule dari Galeri Motor di Jl. Ciputat Raya No. 38A, Gintung, Ciputat, Tangerang Selatan, mampu mengombinasikan kelir merah dan putih dengan gaya cafe racer. Sehingga CB 100 ini tampak lebih modern dengan tidak meninggalkan kesan klasiknya.

Selain warna bodi, di bagian buntut sedikit berbeda dari cafe racer umumnya. "Di bagian buntut cafe racer biasanya hanya bulat polos. Agar terlihat beda, lampu rem bulat dipasang di bagian ini. Selain lebih terlihat oleh pengendara lain, juga jadi pemanis tampilan," tambah pria yang awali karier modifikasinya dengan sepeda fixie ini.

Tak kalah dengan tampilan bodi, mesin juga mengalami rombakan modernisasi. Mesin standarnya CB 100 disingkirkan dan diganti dengan mesin dari motor satu pabrikan. Yaitu, Honda Tiger. "Selama masih satu merek, enggak ada masalah kok. Tinggal plek aja," terang pria yang punya nama asli Idho Idris ini.

Menambah kesan klasik modern, di bagian headlamp, dipilih lampu yang sekaligus dilengkapi spidometer dan rpm. "Ini seperti lampu milik Honda 90, tetapi bukan comotan Honda 90, lho," jelas ayah 2 putra ini. Siip, beda rasa beda selera. (motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan : Swallow 80/100-17
Ban belakang : Swallow 80/120-17
Sokbreker depan  : Honda Tiger
Sokbreker belakang : YSS
Galeri Motor : 085693999234