Dari kapasitas mesin dan desainnya banyak yang beranggapan Yamaha V-ixion sebagai sport yang nanggung. Apalagi setelah meluncur Kawasaki Ninja 250 dan Honda CBR 250, cahayanya makin redup. Anggapan inilah yang ingin dihilangkan oleh Ariawan Wijaya saat modifikasi V-ixion 2009 milik salah satu customer yang akrab disapa Sidaniel.
“Untuk menghilangkan jejak V-ixion yang identik dengan motor sport kelas menengah, saya ubah tampilannya sebagai besutan sport murni yang full fairing,” ujar builder BMS (Baru Motor Sport) di Palmerah, Jakarta Selatan itu.
“Buat pasang bodi belakang orisinal R6, kudu ubah bagian sub frame biar posisinya lebih nungging dan meyesuikan dudukan bodi R6,” lanjut builder asal Semarang ini.
Beruntung berburu fairing Yamaha R15 lengkap headlamp saat ini enggak terlalu sulit. Ini lantaran beberapa gerai variasi tawarkan Yamaha V-ixion versi full fairing yang telah meluncur untuk pasar Malaysia dan India.
DATA MODIFIKASI
Ban depan : BT 090 120/70-17
Ban belakang : BT090 160/55-17
Pelek : Marchesini 3,0x17
Pelek belakang: Marchesini 4,0x17
BMS : 0819-1511-3717