Yamaha Mio, Ubahan Spesial Buat Lorenzo

billy - Rabu, 17 April 2013 | 09:28 WIB

(billy - )


Tim K Sport asal Thailand, termasuk salah satu jagoan bikin skubek kencang di negeri Gajah Putih. Mesin Yamaha Mio hasil racikannya juga banyak diminati tim balap drag bike di tanah air. Rupanya, Mr. Montree sang owner bengkel juga hobi garap modifikasi bodi, lho. Tuh, pelototin aja Yamaha Mio miliknya yang sudah diubah jadi besutan sport.

Hasil garapan modifikasinya terbilang extreme, hanya engine Yamaha Mio yang diaplikasi. Sisanya, buah pemikiran  Mr. Montree. “Untuk membuat motor sport mini ini, saya harus desain dari awal seluruh bagian rangka. Termasuk bodinya juga,” urai mekanik yang hobi berkacamata ini.

Untuk rangka baru, Yamaha Mio ini seluruhnya mengandalkan bahan aluminium. Proses pemotongan rangka juga dilakukan dengan sistem CNC. Enggak sulit untuk Montree bikin rangka ini, pasalnya dia juga pemasok rangka custom yang kerap dipakai untuk balap drag bike.

“Saya sengaja pilih rangka aluminium. Selain materialnya ringan, pengerjaannya juga lebih mudah,” lanjut Montree. Desain rangka, mengikuti model frame motor sport yang dilengkapi deltabox.

Pada rangka bawah, langsung terhubung dudukan mesin Mio yang dilengkapi undur-undur. Selain rangka material aluminium, pengerjaan CNC ini juga dimanfaatkan buat bikin foostep.

Paling sip, desain suspensi belakangnya dibuat monosok layaknya besutan sport sejati. Untuk dudukannya, dia membentuk dudukan monosok bagian bawah dengan materail aluminium. Model breket monosok ini dibentuk seperti huruf U. Sedangkan pada bagian kanan CVT, dibuat arm tambahan seperti pada Yamaha Nouvo. “Selain sebagai dudukan shock, juga berfungsi buat breket kaliper belakang,” lanjutnya.

Untuk bagian bodi, dibentuk mengikuti replika Yamaha YZR-M1 diajang MotoGP. Namanya juga replika, stripingnya juga dibuat mirip dengan mengandalkan grafis Yamaha Factory Racing. “Saya memang sengaja menyiapkan motor ini untuk Jorge Lorenzo. Makanya dibubuhkan nomer 99,” ujar Montree.

Benar saja, saat kunjungan Jorge Lorenzo ke Thailand Desember lalu saat gelaran Race Of Champions (ROC) motor Mio bikinan Montre juga ikutan dipajang. Makanya, sebagai kenang-kenangan pada bagian tangki motor ini dibubuhi tanda-tangan Lorenzo.

“Sebelum kasih tanda tangan, dia sempat coba duduk di atas motor ini,” bangga Montree sambil memperlihatkan di smart phone miliknya, foto Jorge Lorenzo saat ditanda tangani motor miliknya. (motor.otomotifnet.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan : IRC 100/60-12
Ban belakang : IRC 130/70-12
Knalpot  : Custom
Sok belakang  : Bazoka gas
Kaliper : RGGS