Namanya sayang anak, Wildan juga diberi kebebasan memodifikasi Car of The Year OTOMOTIF Award 2015 ini selama masih bisa dipakai harian ke sekolah
Jakarta -Setiap anak di hari ulang tahunnya pasti mengharapkan kado yang spesial. Begitu juga dengan Wildan Rizqi Alanda ketika ulang tahun ke-14 beberapa waktu lalu. “Enggak disangka ternyata ayah saya menghadiahkan Honda HR-V ini,” ujar Wildan yang masih duduk di bangku SMP dengan mata berbinar.
Gril Mugen tetap dibiarkan berwarna putih
Senang? Tentu saja. Langkah pertama Wildan adalah memesan add-on body kit khusus HR-V di dealer tempat ayahnya membeli. “Saya pesan add-on berikut gril Mugen juga, biar senada,” ujar Wildan lagi. Namun agar terlihat sangar, add-on ini dicat warna gelap. “Sengaja dicat hitam doff, jadi ada permainan warna, enggak putih flat saja gitu, tapi grilnya tetap putih,” tukas pemukim di kawasan BSD ini.
Pelek 20 inci lebar 8,5+9,5 inci masih aman untuk harian
Memang benar yang dilakukan Wildan, SUV ini jadi terlihat lebih sangar tapi masih terlihat sporty. Apalagi, bakal lebih keren kalau peleknya diganti. Nah, soal pelek Wildan beruntung karena ayahnya adalah regular customer di Permaisuri Ban BSD. Di gerai khusus pelek-pelek berkelas ini, Wildan dan ayahnya dibantu oleh Sukmono, punggawa Permaisuri Ban BSD, untuk memilih pelek yang cocok.
Sementara add-on Mugen sengaja dicat hitam doff agar terlihat sangar
Menurut Mono, sapaan akrabnya, “HR-V itu kelihatan keren kalau pakai pelek diameter 19 inci ke atas, 20 inci juga masih aman, offset-nya +45,” jelasnya. Lebarnya, Mono masih menyanggupi memasang pelek dengan lebar hingga 9,5 inci di bagian belakang.
HR-V ini setia menemani Wildan setiap hari ke sekolah
Setelah mencoba beberapa pilihan, akhirnya sang ayah memilih Generic GV 011 dengan model multi-spoke berwarna gun metal. Pelek ini berukuran 20 inci dengan lebar 8,5+9,5 inci, kemudian dibalut ban Achilles Desert Hawk ukuran 245/40R20. “Sengaja memang pilih profil ban yang agak tebal supaya aman dan enggak terlalu tipis,” ungkap Mono lagi.
Sayang interior belum mendapat sentuhan
Namun suspensinya, Wildan memilih per dan sokbreker standar bawaan HR-V. “Jalanan dekat sekolah masih kurang mulus, ngeri ah kalau diceperin, hehehe,” tukas Wildan yang bersekolah di BSD. Sudah bisa nyetir sendiri? “Sudah dong, tapi sehari-hari masih sama sopir sih,” serunya. Hati-hati ya bro!• (otomotifnet.com)
Plus:
- Padu padan aksesori cukup bagus
Minus:
- Interior dan mesin belum kena sentuhan
Data Modifikasi:
Add-on bodykit Mugen, pelek Generic GV 011 20x8,5+9,5 inci, ban Achilles Desert Hawk 245/40R20