Kaca Spion Pintar dari Nissan bisa Dinikmati Mulai Tahun Depan

Selasa, 24 Juni 2014 | 15:04 WIB


Tokyo - Pemandangan yang lebih luas ke belakangmobil sepertinya bakal menjadi andalan dari kaca spion pintar yang ditawarkan Nissan. Bahkan, pabrikan Jepang ini menyebut kalau kaca spion ini punya teknologi yang pintar.

Jepang, seperti dilaporkan Inautonews hari ini (24/6) akan menjadi negara pertama pemasarannya. Soal bentuk, tak ada bedanya dengan kaca spion yang selama ini sudah menjadi standar pada begitu banyak mobil.

Bedanya, terdapat kamera yang diletakkan di jendela belakang, sehingga pengemudi bisa melihat pemandangan di belakang mobil dengan jauh lebih luas bahkan saat berkendara di malam hari atau saat berada di lahan parkir yang memiliki pencahayaan yang cukup minim.

Kamera pintar ini diklaim akan meningkatkan keamanan dalam berkendara, terlebih saat berkendara di malam hari. "Untuk sistem ini akan berada di mobil sport seperti 370Z, " ujar juru bicara Nissan, Steve Diehlman. (mobil.otomotifnet.com)