Untuk saat ini, kendaraan ini di pasar mobkas sudah bisa didapat seharga Rp 102 juta hingga Rp 105 juta untuk Vios racikan 2003 bertransmisi manual. Tahun tersebut merupakan keluaran pertama sedan yang mengusung kapasitas mesin 1.500 cc.
Sedangkan bila Anda menginginkan tahun yang lebih muda, bisa menebusnya seharga Rp 144 juta untuk New Vios kasta tertinggi bertransmisi otomatis 4-speed keluaran tahun 2007. Bahkan bila beruntung, Anda bisa mendapatkan harga di bawah angka tersebut. “Jangan lupa meminta jejak rekam servis di bengkel resmi agar terdeteksi komponen yang harus diganti dan cek agar usia mobil awet hingga tahun-tahun mendatang,” bilang Usman Adie, praktisi mesin mobil dari Tunas Toyota.
Pastinya, kelebihan dari city car adalah model yang lebih sporti dengan ruang barang yang lebih memadai. Selain itu, sedan ini terbilang irit dengan jaringan aftersales service yang paling besar di Tanah Air. (mobil.otomotifnet.com)