Rio SB Juara Kejurnas Drifting Seri 4

Sabtu, 21 Desember 2013 | 23:44 WIB


Rio Saputro Boedihardjo atau beken disebut Rio SB akhirnya merenggut juara gelaran Kejurnas Drifting seri 4 yang dihelat di JIExpo Kemayoran, Jakpus (21/12). Setelah melalui pertarungan cukup sengit antara pedrifter 8 besar, Rio pun berhasil mengungguli Adwitya Amandio dalam tandem drift di sesi final.

Perjalanan Rio cukup panjang dalam event yang digelar satu hari penuh ini. Yap, tidak seperti kejurnas drifting pada umumnya yang digelar tiga hari, kali ini dua seri dipadatkan dalam dua hari sekaligus. Seri 4 diadakan Sabtu (21/12) dan seri 5 pada Minggu (22/12).

Nah, pada seri 4 ini, Rio memulai pertarungan sistem gugur di 32 besar dengan bye. Sehingga pembalap GT Radial Drift Team ini langsung bertemu dengan Dipo Dwiki di 16 besar. Lantas berlanjut tandem battle dengan Bimo Andotama di 8 besar dan kemudian bertemu Danny Ferdito di semifinal.

Sedangkan lawan Rio di final adalah Adwitya Amandio, pedrifter yang tergabung dalam Speedy Drift team. Perjuangan Dio pun tidak mudah. Setelah berhasil menggeser Ahmad Fadil Alam pada tandem drift 16 besar, Dio harus mati-matian bertarung ‘one more time’ dengan Rulli Armando.

Ketika bertemu di final, Dio pun harus menyerahkan podium pertama kepada Rio SB. O ya, pertarungan mereka belum berakhir, lo. Sebab pada hari Minggu (22/12) ini, semua peserta kembali ke posisi nol. Soalnya Kejurnas Drifting seri 4 telah selesai hari Sabtu dan Minggu akan masuk ke seri 5. Pertarungan pun dimulai dari nol kembali.

Jadi, buat Anda yang belum sempat menyaksikan serunya aksi balap sideways bin ngepot, segera saja merapat ke Kemayoran. Kemeriahan aksi pedrifter enggak akan kalah gokil dari hari Sabtu! (otosport.co.id)