Yamaha Coba Bedah Keunggulan Motornya Lewat Film Pendek

Dimas Pradopo - Senin, 7 Juli 2014 | 09:12 WIB

(Dimas Pradopo - )


Jakarta - Beragam cara dilakukan pabrikan untuk mempromosikan produk terbarunya. Salah satunya Yamaha yang menghadirkan film pendek bertema Rev Station sebagai media pengenalan kelebihan produk nya, Tricity dan R25.

"Latar belakang dan inspirasi kampanye Rev Station yang berasal dari slogan Revs Your Heart. Namun sejalan dengan adanya produk-produk baru, kami juga mengutamakan keunggulan pada tiap produk," ungkap Maiya Kinoshita, Creator and Planner Rev Station pada Minggu (6/7).

Sebagai contoh, untuk menggambarkan kesan berkendara yang menyenangkan pada Tricity, tokoh utama yang berupa robot android tanpa emosi diperlihatkan dapat tersenyum setelah mengetes skuter tiga roda itu.

Lalu untuk mengungkapkan jika mesin R25 kencang, dirinya menampilkan teaser balap MotoGP sebagai bagian dari DNA yang disuntikan pada motor tersebut.

"Secara pribadi, saya ingin Yamaha membuat imej yang mutakhir, inovatif dan ilmiah yang mencerminkan keunggulan Yamaha dalam teknologi dan inovasi. Karena itu cocok dengan karakter android, yang saya namakan Trika diambil dari Tricity,” jelas Maiya. (motor.otomotifnet.com)