Bengkel Resmi Toyota Sediakan Pemasangan RFID saat Service Berkala

Senin, 30 Desember 2013 | 14:20 WIB


Jakarta - Pemasangan alat pengendali konsumsi BBM subsidi, RFID, terus dilakukan. Berbagai cara diupayakan agar semakin memudahkan konsumen dalam pemasangannya. Termasuk, apa yang dilakukan bengkel resmi Toyota yang satu ini.

Astrido Toyota Pondok Indah membuka program khusus, yakni pemasangan RFID saat melakukan service berkala. Sama dengan pemasangan di lokasi-lokasi lainnya, biayanya gratis, asalkan konsumen melakukan service berkala dulu di bengkel ini.'

"Ya silakan datang untuk service berkala dulu, setelah itu ada penawaran apakah akan memasang RFID atau tidak, kalau mau ya kita pasangkan gratis," ujar Indah Huda, Service Advisor Astrido Toyota Pondok Indah, ketika dikonfirmasi otomotifnet.com hari ini (30/12)

Service berkalanya tergantung dari kilometer yang tertera pada odometer mobil saat ini, mulai dari 1.000 km sampai 50.000 km, dengan sebelumnya melakukan booking service, sehingga pihak bengkel bisa sekaligus menyiapkan alat RFID.

Ayo para pengguna Toyota, program menarik nih, setidaknya gak perlu ngantri seperti di tempat-tempat lain. Tertarik? (mobil.otomotifnet.com)