In Car Entertaiment, Pahe untuk Ertiga

billy - Senin, 10 Desember 2012 | 15:03 WIB

(billy - )


Bagi pemilik Suzuki Ertiga yang ingin menyempurnakan tatanan suara audionya, bisa sambangi Bassindo Mobile Audio Installer (BMAI) di kawasan Boulevard Barat Raya, Blok BZ, Kelapa Gading, Jakut. Pasalnya, gerai yang berlokasi di dalam SPBU 34 No.1 itu tengah adakan paket hemat untuk kendaraan calon ‘sejuta umat’ itu.

Sebut saja head unit khusus Ertiga berupa monitor 7 inci dengan fitur touchscreen, DVD, CD, MP3, radio, TV, USB, SD, Bluetooth, dan iPod. Pemanja telinga itu sudah dilengkapi dengan speaker AudioBose ukuran 6 inci dan subwoofer Laser 8 inci.

“Harganya hanya Rp 5,15 juta bila datang Senen sampai Jumat,” bilang Andrei Widjaja, juragan BMAI seraya menyebut nomor kontak 0818-979998. Lanjutnya, tetapi kalau datang hari Sabtu, maka harga paket hematnya berubah menjadi Rp 5,3 juta.

Silakan pilih! (mobil.otomotifnet.com)